Apel Pengamanan Haul Ke- 21 Almaghfurlah Abuya Kh.  Dimyati Bin Kh. Romli Di Gor Pasar kemis

    Apel Pengamanan Haul Ke- 21 Almaghfurlah Abuya Kh.  Dimyati Bin Kh. Romli Di Gor Pasar kemis

    TANGERANG - Gelar apel Pasukan dalam rangka Haul Almaghfurlah Abuya Kh. Dimyati Bin Kh. Romli Ke-21 Tahun 2022,  bertempat di Halaman GOR Pasar kemis Desa Suka Asih, Senin (09/05/2022)

    Saat itu apel dipimpin Kabag Ops Polresta Tangerang Polda Banten, Kompol Andhi Kurniawan, S.Pd, S.IK diikuti oleh para personil gabungan dari Polresta Tangerang, Satpol PP dan Dishub.

    Apel persiapan dilaksanakan di halman GOR Pasar kemis, dimana para personil dihimbau agar melakukan pengamanan secara maksimal, mengingat banyak masyarakat yang akan hadir di acara Haul Almaghfurlah Abuya Kh. Dimyati Bin Kh. Romli ini di Majlis Ponpes Al-Istiqlaliyyah Kp. Cilongok Rt.002/002 Desa Sukamantri Kec. Pasar kemis Kab. Tangerang.

    Kabag Ops juga menghimbau semua personil yang terlibat pengamanan, ikut mengawasi sekelilingnya, dan  segera bertindak cepat jika melihat hal-hal yang mencurigakan, terkait kriminalitas dan aksi-aksi negatif lainnya.

    Diterangkan Kabag Ops, apel persiapan ini ditujukan untuk memberikan arahan kepada para personil yang terlibat pengamanan kegiatan haul.

    “Pengamanan harus dilakukan dengan sistematis dan terencana. Karena itulah sebelumnya kami lakukan apel terlebih dahulu, agar pelaksanaan pengamanan dapat berjalan sesuai harapan, ” ungkapnya. (Sopiyan)

    Tangerang
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Apel Pagi, Personel Sat Reskrim Ikuti Pengarahan...

    Artikel Berikutnya

    Sat Reskrim Polresta Tangerang Gelar Anev,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dansat Brimob Polda Banten Ikuti Program Beyond Trust Presisi Triwulan IV
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Polsek Pondok Gede Hadir di Peringatan Maulid Nabi, Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024 di Pondok Gede
    Polda Metro Jaya Gelar Doa Bersama Guna Menciptakan Pilkada Jakarta Aman dan Damai
    Polsek Legok Giatkan Program Cetar di Tengah Warga Cluster Mutiara

    Ikuti Kami