Tangerang - Kenaikan harga BBM beberapa minggu lalu membawa dampak signifikan terhadap kehidupan masyarakat, tidak terkecuali wartawan.
Melihat kondisi itu, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho berinisiatif memberikan bantuan sembako kepada para wartawan yang ada di Kota Tangerang, diantaranya organisasi Forum Wartawan Tangerang (FORWAT).
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho saat berkunjung ke kantor sekretariat Forwat, Jum’at (25/9) pagi menyampaikan permintaan maaf lantaran kali pertama bisa berkunjung ke kantor Sekretariat Forwat. Hal itu karena kesibukannya melayani masyarakat di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.
“Saya minta maaf karena baru hari ini saya bisa mampir ke kantor Forwat, ini adalah bentuk sinergitas dan kemitraan kepolisian khususnya Polres Metro Tangerang Kota dengan teman-teman wartawan Forwat, ” ujarnya.
Selain untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat kemitraan dalam kesempatan tersebut Kapolres beserta Jajaran sekaligus memberikan puluhan paket bantuan sembako kepada wartawan Forwat dan diserahkan secara simbolis diwakili Ketua Forwat, Andi Lala.
“Kalau Saya dan Pak Andi Lala kan pasti akan berganti pimpinan, tapi kalau Forwat dengan Polisi kan harus bermitra terus secara berkesinambungan hingga nanti, ” ungkapnya.
Di tempat sama, Ketua Forwat Andi Lala mengucapkankan terimakasih kepada Kapolres Metro Tangerang Kota beserta jajaran yang telah menyempatkan waktu berkunjung ke Sekretariat Forwat sekaligus memberikan bantuan paket sembako kepada para wartawan yang tergabung di Forwat.
“Terimakasih kepada pak Kapolres atas kehadiran dan bantuan sembakonya. Saya selaku ketua Forwat sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Pak Kapolres hari ini. Semoga bantuan sosial untuk rekan wartawan bisa bermanfaat dan meringgankan beban keluarga. Semoga kemitraan dengan kepolisian khususnya Polres Metro Tangerang Kota terus terjalin” tutup Lala sapaan akrabnya. (Hendi)